November 13, 2020

Pendidikan Universal bagian terakhir - KAMISAN, 12.11.2020

Kamisan minggu ini, saya mencatat setidaknya ada lima poin kemampuan dasar yang butuh dimiliki anak saat memulai kegiatan terstrukturnya (atau ke sekolah), yaitu 

  1. daya memperhatikan, 
  2. minat besar pada pengetahuan, 
  3. kejernihan pikiran, 
  4. kemampuan bagus dalam memilah buku bacaan bahkan sebelum mereka bisa membaca,
  5. kapasitas untuk mencerna banyak mata pelajaran
pict. from here

Kelima kemampuan dasar tersebut, ternyata sudah ada dimiliki anak sejak mereka lahir (given), hanya saja tugas kita sebagai orang dewasa yang mendampingi anak belajar adalah memastikan kemampuan yang sudah ada diberikan oleh Tuhan ini tetap terjaga dan selalu terasah. Maka, peran lingkungan menjadi penting dan jauh lebih menentukan - atmosfer, struktur, dan sistem. Masalahnya adalah ketika kita kembali ke masa saat masih sekolah dulu, berapa dari kita yang memiliki kelima kemampuan dasar tersebut? Kalau bertanya pada diri sendiri, jelas, poin ke 2, 3, 4, dan 5 pun tidak saya miliki. Minat besar pada pengetahuan misalnya, saat sekolah minat saya justru ke hal lain selain mata pelajaran sekolah-yang-menurut-orang-penting, saya lebih tertarik pada olahraga, musik, dan ketrampilan menjahit. Lalu kejernihan pikiran, saat sekolah, mendengarkan guru sama sekali tidak membuat saya tertarik, saya justru memikirkan hal seperti "saat istirahat nanti mau beli jajan apa ya?" yang juga berpengaruh pada kemampuan untuk mencerna banyak mata pelajaran - pada jam mata pelajaran terakhir, saat perut kenyang saya sudah tak mampu menahan kantuk daripada mendengarkan guru. Memilah buku bacaan, saat sekolah pilihan buku bacaan saya juga bukan buku pelajaran tapi novel fiksi dan biografi. Sehingga, saat mendapati diri sendiri pun tidak memiliki kualifikasi seperti itu, lalu saya berpikir bagaimana bisa saya membantu Keona menjaga kemampuan dasar tersebut serta mengembangkannya. Namun setelah didiskusikan kemarin, saya lega, karena hal yang saya alami saat sekolah tersebut tidak sepenuhnya karena diri sendiri tidak mengembangkan kemampuan dasar tersebut tapi karena sistem - pelajaran sekolah yang tidak menarik, tentu tidak akan membuat pikiran menjadi jernih dan siap menerima pelajaran. 

"Izinkan saya menambahkan lagi bahwa prinsip-prinsip dan metode-metode yang saya ceritakan di atas terutama cocok untuk kelas-kelas besar; ada faktor “semangat akibat jumlah” (sympathy of numbers) yang akan menstimulasi suatu kelas, sehingga muncul daya dorong tambahan dalam prosesnya: setiap anak jadi bersemangat untuk memberikan narasi lisan atau tertulis dengan baik." - Charlotte Mason, vol.6, hlm. 247

Bagian ini sempat membuat kami bingung, namun kemudian Bu Ellen membantu dengan penjelasan bahwa anak  dapat terpacu untuk dapat belajar lebih baik ketika berada di dalam kelas karena mendapat dorongan dari performance teman lain yang akan memacu mereka untuk perform dengan baik juga. Menurut Bu Ellen, hal ini masih mungkin diterapkan dalam proses pembelajaran homeschooling jika mengelompokkan anak-anak berdasarkan buku yang sama-sama sedang mereka baca.

“Sama seperti hanya ada satu Kebenaran yang berlaku untuk semua orang, begitu pula hanya ada satu Pendidikan yang berhasil untuk semua orang. Dalam hal mendidik suatu bangsa, satu-satunya pertanyaan adalah: Bagaimana supaya pendidikan universal ini bisa dikembangkan dalam kondisi semiskin apa pun dan jumlah massa sebanyak apa pun? Bisa memenuhi tuntutan itu akan menjadi kriteria penentu pendidikan sejati.” - Charlotte Mason, vol.6, hlm. 249

Pada akhirnya, kita ditantang untuk dapat menerapkan hal ini dalam proses pembelajaran anak. Saat sudah menerapkan, lalu merasa resah dengan pembelajaran anak - anak lain, paling tidak kita dapat mengendapkannya terlebih dulu sambil membagikan hal yang kita tahu benar.


Selamat Hari Jumat tanggal 13,


 

No comments:

Post a Comment

your comment makes me smile :) can't wait to hear from you... please leave your web link too, so I can visit u back.... thank you.

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...