April 29, 2011

[Granger Bercerita] Angin

Angin tolonglah aku sedang
Jatuh cinta …
Tapi aku tak punya nyali ‘tuk katakan
Bahwasanya setiap hari kumerindukan dia …
...
"Setiap kelompok harus terdiri dari enam orang maksimalnya, tidak boleh lebih,"
Di kelas kesenian, ini adalah project pertama saya. Guru kami waktu itu membebaskan tema yang akan kami pilih. Kelompok saya, yang terdiri dari saya, Emon, Arif, Yamin, Eka, Tria, kami memilih untuk mementaskan drama musikal. Karena waktu itu kami sekelompok sedang gandrung dengan Basket dan 5566 (double five double six) maka tema drama musikal kami adalah percintaan diantara pemain basket. Emon menentukan bahwa saya harus jadi pemeran utama, jadi gadis yang punya pacar anak basket lalu harus meninggal karena kecelakaan. 

Saat hari pementasan tiba, kelompok kami mendapat giliran pertama untuk perform di depan anak2 satu kelas (kelas 3-9).. tidak grogi waktu itu, karena kami sudah berkali kali latihan sepulang sekolah, dan saya harus menabrakkan diri saya ke pintu kelas untuk efek dramatis kecelakaan. Drama waktu itu berjalan sukses, teman-teman memperhatikan dengan baik serta memberi tepuk tangan mereka yang meriah. Lalu setelah kami ada beberapa kelompok lagi, rata-rata dari mereka bernyanyi.

Angin, tancapkanlah busur panah cintaku
Tancapkanlah cepat, tepat di jantung hatinya
Sebelum hatinya jadi beku dan membatu


Perhatianku tertuju pada sosok dibelakang para penyanyi
"Mon, tuh sapa sih yang main gitar?" tanyaku pada Emon teman sebangkuku di kelas 3 ini.
"Yang mana Glo? yang main gitar 2 orang kan?"
"Itu loo, yang gitarnya di genjreng"

Waktu itu saya belum tahu kalau permainan gitar itu ada yang dipetik (lead guitar) dan jg digenjreng (rhytm).


"Ooo..itu kan si Iqbal, ah lu ni, kemane aje, temen sekelas gag tau namanya.."
Waktu itu memang masih minggu-minggu pertama kami di kelas 3. Saya yang duduk di kursi depan pojok kanan tidak pernah melihat siapa-siapa saja yang duduk di paling belakang, buat saya, untuk apa? toh sudah kelas 3, saatnya peduli pada diri sendiri yang akan ujian.

Angin katakan padanya …
Bahwa aku cinta dia …
Angin sampaikan padanya …
Bahwa aku butuh dia …



Kelompok musik itu baru saja selesai dengan sebuah lagu dari Dewa 19, Angin


"Keren ya main gitarnya", "si Iqbal"
"main gitarnya apa orangnya Glo?" Emon menggodaku




gambar dipinjam dari link ini
...........................................................................


PS :
Ini cerita yang saya temukan dalam Granger, diary saya jama kelas 3 SMP sampai kelas 1 SMA. Happy Reading
glo

April 28, 2011

Hanya Angka


TOEFL  557  tidak menjamin seseorang lancar menulis bahkan berbicara dalam bahasa Inggris, itu HANYA ANGKA
Usia  45  tahun, belum tentu dewasa pemikirannya, itu HANYA masalah ANGKA
9  jam bekerja dalam sehari belum tentu hasil maksimal, itu kan HANYA ANGKA
Nilai  7  untuk pekerja yang baik, belum tentu pekerjaannya benar benar baik, karena 7 HANYA ANGKA
2  sampai  3  tahun prediksi dokter belum tentu seperti itu kenyataannya, karena itu HANYA ANGKA

Semuanya Hanya Angka
tak bisa sesuatu dinilai HANYA dengan ANGKA
dan dokter hanyalah manusia yang cuma bisa menggunakan ANGKA, tidak lebih..
karena papa akan hidup lebih dari angka yang di prediksi dokter...aku yakini itu, PASTI

gambar dari sini

emotional glo :'(
27 April 2011 ; 11.58pm

April 26, 2011

This Week Giveaways and My Nu Bloglovin Account

<a href="http://www.bloglovin.com/blog/2377481/so-delicious?claim=pv72by6qcxx">Follow my blog with bloglovin</a>
This morning, when I opened my blog, I just found that there is a lot of kind blogger who share their giveaway :)
Here is the list of the giveaways :
1. Sasa's giveaway
She is celebrate her 100 followers. She is kindly to give the winner a summer dress :) click her name above to see the giveaway and fulfill the rules if you really want it :)
2.Michelle's giveaway
She is not celebrate anything but, she's kindly to give the winner a pair of shoes, high-heels.. and the winner can choose the shoes by themselves. last two days, I told my sister that I want to buy a pair of high-heels for me to go to the office, haven't buy anything after walked for more than an hour, then when I know that Michelle's giveaway is a pair of shoes, never think twice I am joining the competition. Really want the shoes? Just click to her name to see the giveaway :)
3. Joey's giveaway
This is her second giveaway. I was unlucky with the 1st one :(  She is kindly to share nail polish that she bought. The nail polish smells fruity (I am curious about this nail polish). You can click her name above if you curious enough to join the giveaway :)


To fulfill the 1st and the 2nd giveaway, I have to make my own bloglovin account :) 
so please if you have an account of bloglovin, feel free to follow my blog there :)

picture from here

cu reader,
wish me luck ::wink::

April 25, 2011

[Rosie Bercerita] Antara Aku, Taekwondo, dan Kelas Agama


Sabtu, 23 September 2000
Hai malem Rosie, malam ini berat bgt rasanya aku mau nulis kamu, sekarang aku lagi di SLTP N 4 Depok, aku camping ekskul Taekwondo di sini, tidur di atas meja ini bikin aku gag bisa tidur malah. oya, aku benci banget karena si Budi itu ternyata anak Taekwondo, dia sabuk ijo, seniorku lah...temen temennya juga sabuk ijo semua, dan aku benci jadi junior anak baru yang harus dikerjain terus..cape aku, tau gak tadi aku disuruh apa? aku disuruh nutup mataku pake sabuk putih ku trus tanganku di gandeng Budi, aku disuruh jalan sambil teriak "Aku Cinta Budi" dan kalo teriakanku melemah, semua senior cewe bakal ngebentak aku...damn!!
Eh, ada sorot lampu senter, kayaknya senior senior ngeselin itu lagi patroli deh, mereka patroli pake otopet, muter muterin ruang kelas gitu nih..aku tidur aja deh, daripada nanti ketangkep blm tidur dikerjain lg sama mereka..serem ngebayangin hukumannya :(


Minggu, 24 September 2000
Tuh kan bener Ros :( tadi pagi was an awful day...sebel bgt...cuma gara gara kita anak anak baru Taekwondo gag teriak pas disuruh nendang, kita disuruh guling guling di lapangan dan lapangannya sebelumnya uda dibanjirin pake air got yg item itu...gosh...aq gag bawa baju ganti lg tauuu....dan harus pulang rumah naik angkot sambil menahan malu krn orang orang di angkot pada kebauan sama bau got pakaian taekwondoku :(
Mending ya kalo sampe rmh dihibur mama, nih aku malah kena omel :( katanya bajuku item gini gag bisa dicuci :(


Jumat, 29 September 2011
Oh Tuhan...apa dosa ku sihhh??? kemaren weekend uda penuh sama org ngeselin kayak Budi....Hari ini di kelas Agama si bapak guru ternyata mencampur kelas 1 dan kelas 2jadi 1 kelas, karena memang jumlah muridnya sangat sedikit....si Budi gag taunya ngambil kelas agama yang sama kaya aku :( dia pilih tempat duduk tepat didepanku :( waktu masuk kelas, biasa lah gayanya belagu, trus duduk n nengok ke aku sambil ngedipin matanya....cuuih...sok cakep bgt sih kakak kelas satu ini....ckckckckkk......satu setengah jam di kelas agama rasanya seperti di neraka....si Budi bolak balik nengok cm buat ngliat catatanku, huhhhhhhhh..........


Senin, 15 Januari 2001
Hey Ros...sekarang tidak ada lagi yang bisa ngolok2 rambut kribo ala singa ku...hahhahaha.......kemaren tanggal 3 aku diajak mama ke salon....ngelurusin rambut (kibas kibas pamer nih) hehehhehe....beberapa temen bilang aku kliatan lbh baik dg rambut lurus...hahha, soalnya pada protes sih dulu, kan aku duduk paling depan, jadi yg duduk di belakang belakangku kayak si Opid dan Dewan tuh suka kehalang rambutku klo mau liat papan tulis...ganas ya ternyata rambutku..hahha, tiap hari aku harus berantem sama Opid dan Dewan masalah rambut singa ku...hahhahaha....tapi mereka tetep bakal kalah kalo berantem gara2 rambut sama aku...yaiyalah...akyu kan ngancem gag bakal kasih contekan bhs Inggris klo mreka ribut terus...hahahha...
tapi rambutku lurus juga bikin masalah...geng "Ninja Moking" geng berisiknya si Budi itu tambah lama tambah rame aja teriak teriak "Glooo, di cariin Budi katanya rambut lo bikin +cantik"...di depan orang banyak tuh geng berisik teriak2...ckckckck.......

Kamis, 17 Januari 2002
rosie...aku malu bgt td di skul :( pas aku masuk kelasku kelas 2-4 kayak biasanya, temen-temen pada ngeliatin aku semua...aku bingung kenapa pandangan mereka begitu...ternyata di papan tulis ada tulisan "Gloria, I love you" dan aku gag tau siapa penulisnya. Temen-temen ku jg ngakunya sih gak tau itu siapa yang nulis...ah udahlah...orang aneh gitu ngapain juga ya aku pikirin.

Senin, 21 Januari 2002
haloo Rosie, hari ini aku seneng banget...tadi aku beli majalah. tau siapa cover depannya? si ganteng Martin Ricca, itu looo, yang main jadi Pedro di serial Amigos...uhhhh, ganteng bgt deh. 
oya, aku mau cerita nih, BT bgt td pas di skul, ketemu Budi sama gengnya, geng Ninja Moking yang pecicilan dan cerewet itu..uhhhh, rame banget kalo ketemu mereka...kenapa musti ketemu di perpus sihhh?? aku kan jd gag enak ma mbaknya yang jaga perpus bikin rame aja (ssstttt, kalo aku pikir2 mirip sama si Hermione Granger pas diikutin terus sama Viktor Krum ya? bedanya, yg bikin rame di perpus skul ku tuh geng cowo2 berkicau nya Budi, kalo Viktor Krum kan krn diikuti penggemarnya, hahaha, Budi sihh, mana punya dia penggemar :)...yang ngeselin, tuh temen-temennya pada teriak teriak, "Glo, ni loo si Budi yang naksir lo"..uhhh, aku malu kan..mana dia pake nulis nulis "I love Gloria" pula di pamer2in ke org2 di perpus....sebeeeeellllllll....

gambar dari sini

.............................................

PS :
di akhir tahun ajaran kls 2, baru saya tau kalo penulis di papan tulis yang sudah amat sering dan bikin malu itu adalah Budi...dulu sempat terpikir, nih orang kenapa sih harus pake cara malu2in gini? tapi dipikir pikir lagi sekarang kelakuan Budi dan geng Ninja Mokingnya lucu banget dehh...hehehhe... dan setelah dia lulus, saya gak ada kontak sama sekali sama yang namanya Budi :) belum sempat terimakasih juga karena sudah bikin kak Trisna minta maaf sama sama saya waktu itu, juga terimakasih karena kedipan mata centilnya yang bikin saya salah tingkah setiap kelas agama, serta kata2 cintanya yang menghiasi papan tulis di beberapa pagi...Hahaha..
dan ini postingan terakhir tentang Budi, karena saya cari-cari di Granger dan Rosie, tidak ada lagi nama Budi setelah tanggal 21 Januari 2002 ::wink::

April 24, 2011

Free, HE Lights Up My Life

I was so busy with Easter guys..therefore I leave this blog for few days :)
Anyway, Happy Easter all who celebrate it, wish your life fulfill with HIS love.

I wanna share a song which I heard in Churh this afternoon.
This is not a Gospel Song anyway. the Preacher put this song in his preach because of the singer.
Debbie Boone is best known as the singer of "You Light Up My Life" on 1977. This song was famous and won a lot of AWARDs at that time. The media publish it. A media also had interview time with Debbie. When the interviewer asked "Who are "YOU" in "You Light Up My Life" that make Debbie so emotional in singing that song, Debbie said that she interpreted the song as inspirational and proclaimed that it was instead God who "lit up her life".... 
so take a look to the lyric

So many nights, I'd sit by my window,
Waiting for someone to sing me his song.
So many dreams, I kept deep inside me, 
Alone in the dark, now you've come along. 

And you light up my life,
You give me hope, to carry on.
You light up my days
And fill my nights with song. 

Rollin' at sea, adrift on the waters
Could it be finally, I'm turning for home
Finally a chance to say, "Hey, I Love You"
Never again to be all alone. 

And you light up my life,
You give me hope, to carry on.
You light up my days 
And fill my nights with song. 

You, You light up my life
You give me hope to carry on
You light up my days
And fill my nights with song
It can't be wrong, when it feels so right

Cause you, you light up my life


after the preacher finished with his preach, the choir take the time to sing the song (click here to see the choir sing this song), 
well, honestly, this song make me realize that I am not alone in these hard days,..HE loves me, HE gives me hope by HIS sacrifice on the cross. I am FREE, so there will be no reason for me to cry myself, getting crazy with all crazy things happen to my family. HE sent me to this "uncomfortable time" so I will know that HE lights up my life.
LOL, starting to cry again now, but, there is still a HOPE. a HOPE that my Dad gonna have his best healthy as soon as possible.

picture from here

if you curious to the song, I found a link of this song by Debbie Boone, click here to see the video.

Have a Blessed Easter
GBU all

April 21, 2011

[Rosie Bercerita] Akhir Pertemuan dan Awal Mula

"Ngapain kamu ikut ekskul PMR kalo jaga diri sendiri aja belum bisa?"

...

Siang itu, kami di sekolah mendapat selebaran untuk mengikuti ekskul. Ada beragam ekskul yang ditawarkan oleh sekolah kami. Salah satunya PMR atau Palang Merah Remaja . "Ingin jadi dokter", begitu alasan saya selalu jika ditanya mengapa masuk PMR, selain itu juga tentu saja karena ada Kak Trisna di sana :))
Waktu dibaginya selebaran, saya sudah 2 kali ikut bergabung ekskul PMR, tentu saja sebelum saya berikan selebaran itu kepada orang tua, saya sudah menentukan PMR sebagai ekskul pilihan selain basket yang menjadi ekskul wajib.


...


"Tapi Pa, kan uda ada basket, aku kan wajib ikut basket. yang pilihannya aku pilih PMR aja ya Pa?"
"Taekwondo aja!"


...


Begitu, jadi waktu itu papa memaksaku tuk ikut Taekwondo, padahal saya benci sekali sesuatu yang mengandung kekerasan. Mama juga mendukung keputusan papa waktu itu.
"Iya Put, kamu kan sering sakit, siapa tahu Taekwondo bisa bikin badan kamu bugar, lagian kamu kan perempuan, baik untuk jaga diri."
Haha, waktu itu papa mama begitu kompak menyuruh saya memilih Taekwondo sebagai ekskul tambahan selain basket.
"Tapi ma, aku nanti cewe sendirian lo di Taekwondo?"
"Percaya deh, pasti nanti ada temen cewenya juga," mama meyakinkanku


...


Sabtu, 29 Juli 2000
Rosie,
kemarin Jumat tuh hari pertama aku ikut Taekwondo. Waktu berangkat agak males sebenarnya, sungguh deh, aku gak suka olahraga yang banyak kontak fisik kayak gitu, basket aja sebisa mungkin aku hindari, seneng banget malah kalau dibangku cadangkan pelatih.Tapi agak sedikit lega setelah tau ada temen sekelasku yang juga ikut Taekwondo. Si Emon. yah..cewe tomboy di kelasku, gak heran sih kalau dia ikut Taekwondo, dia kayaknya tomboy gitu. Rata rata cewenya tomboy tomboy dan sedikit banget. Mana aku lemes banget pula disuruh lari ma push up...gosh...gini nih..dulu kecil disuruh ikut nari Jawa sampe luwes banget, sekarang...Taekwondo..gak nyambung banget ya antara masa kecilku sama sekarang? aku kira bakal jadi gadis lemah gemulai aku, tapi...Taekwondo sepertinya menuntutku tidak seperti itu. dan aku hari ini gak dateng PMR


...


Senin, 31 Juli 2000
Halo Rosie, 
tadi dikelas aku ditanyain Laila, koq kemaren Sabtu gak PMR kenapa. aku bilang aja aku banting setir jadi anak Taekwondo....huhu..sedih sih pas denger cerita Laila kalau PMR kemarin belajar membalut orang luka, dan yang jadi model orang lukanya kak Trisna..hah? sedih..gag..gag jadi...apaan sih Glo, orang ,menyebalkan gitu disedihin, iya gag Ros?


gambar dari sini


...........................................................




Teman, itu tadi kisah awal mula saya ikut Taekwondo, bermula dari keterpaksaan yang sekarang saya tekuni serius sampai saya jadi sabuk hitam dan atlit dengan 3 medali (saya bangga meski baru punya 3 medali:) kalau waktu itu saya gak nurut mungkin yang ada saya bakal sakit sakitan terus,..gak cuma sakit fisik, tapi sakit hati juga karena kak Trisna yang menyebalkan amat sangat itu.
Oya, saya turut berbelasungkawa atas meninggalnya satu anak bangsa, Franky Sahilatua dalam usianya yang ke 57 karena penyakit yang sama yang diderita papa saya yang belum ada obat tepatnya sampai saat ini... meski kelihatan mustahil tapi saya terus berharap papa bisa sembuh  :) AMIN


Happy Long Weekend y'
glo

Perempuan Dalam Kotak Semangat

Selamat Hari Kartini semua wanita yang bebas berekspresi dan juga untuk pria pria yang menghargai "emansipasi wanita"
oiya...beberapa hari yang lalu, saya juga dapat award (lagi) hehehe,,.....terimakasih ya untuk dania dan lutfiiy atas penghargaan one sweet blog dan setetes embunnya :"> bertambah deh koleksi award saya :)
Biasanya setiap penghargaan kan ada persyaratannya tuh... Nahhh, biar universal saya jadiin satu ya postingannya :) 
Postingan saya hari ini untuk memenuhi persyaratan Award, sekaligus apresiasi saya di Hari Kartini :)
Biasanya setiap tahun saya selalu bikin list wanita2 yang sudah menginspirasi saya selama setahun, serta menilik diri saya sendiri apakah saya sudah "cukup baik"
Well, inilah daftarnya (serta alasan knp saya memilih mereka)
1. My Mom
Biar cerewet, galak, dan banyak aturan, tapi saya tetap cinta mama saya. Hal yang menginspirasi saya adalah ketika mama harus opname di Rumah Sakit karena tulangnya remuk habis kecelakaan, mama masih sempat memikirkan papa yang terbaring di rumah karena Kanker...sungguh cintanya itu membuat saya bertanya pada diri saya sendiri, "sanggupkah saya suatu hari kelak mencintai suami saya seperti itu?"
2.Ci Lingga
Dia ini bos saya di tempat les2an bahasa Inggris tempat saya kerja kalau hari Sabtu. Menginspirasi saya banget dengan mimpi dan cita2nya...saya sempat punya mimpi yang sama seperti dia "punya sekolah" dan semangatnya untuk mewujudkan mimpi serta berjuang melawan sakit (lihat dia sakit apa, klik link ini). semuanya itu baru bisa saya kagumi dan berkata "wow"...saya berharap suatu hari kelak saya pun bs mewujudkan mimpi saya untuk "menyentuh masa depan" melalui pendidikan.
3. Domas Kirana
Usianya baru 17 tahun, tapi luar biasa pengalamannya. Dia ini teman, adik, sahabat, juga motivator saya tuk jadi atlet yang handal seperti dia. Saat ini dia ada di Jakarta, Pelatnas. Untuk sampai ke titik itu banyak perjuangan yang sudah dilakukan (saya tau sekali itu) dan dia "menularkan" semangatnya tuk saya. Medalinya banyak, ikut Sea Games juga dan beberapa pertandingan keren lainnya. Saya? hahaha, jangan ditanya berapa medali saya, baru 3..."baru 3" dan saya akan menambahnya lagi tahun ini... AMIN

daftar selanjutnya akan saya lanjutkan dg menyebut seleb wanita ya (supaya sudah familiar dg kalian, pembaca setia :)
4. Kate Middleton
Beruntung sekali memang wanita yang satu ini. Wanita biasa yang akhirnya akan menjadi seorang Putri. Akan menikah dengan Pangeran William 29 April nanti. Tapi apa dia hanya memanfaatkan keberuntungan semata? saya rasa tidak, karena dia memang layak menjadi seorang Putri and she proves it. Sikapnya santun, cara berpakaiannya terhormat, sungguh saya jadi teringat akan mendiang Lady Di dan berharap Kate akan "lebih baik" darinya. Bukan berarti Lady Di buruk loo, tapi kehidupannya TIDAK AKAN TRAGIS seperti Lady Di.
5. Agnes Monica
tau kan betapa dia sangat ingin "Go Internasional"? berkali kali menyatakan diri ingin mewujudkan mimpinya itu. dan tahun ini sepertinya mimpi itu tinggal selangkah lagi dengannya. Saya tidak pernah bermimpi menjadi artis internasional seperti Agnes, tapi yang saya garis bawahi dari sosok Agnes adalah tekad dan semangatnya meraih mimpi. Sungguh, apapun itu, walau terlihat sulit dan mustahil, semuanya dapat dicapai jika kita punya semangat dan tekad tuk terus berjuang. Hidup ini perjuangan, betul begitu guys?

Sepertinya hanya segitu daftar wanita saya tahun ini. Dan saya mendedikasikan award saya tadi untuk semua wanita yang sudah berani "membungkam" bibir-bibir yang berkata "wong wedok ki isone opo to? palingan yo mung iso macak, manak, lan masak" (perempuan bisanya apa sih? paling cm bs dandan, melahirkan, dan masak), tentu saja "membungkam" dengan perilaku sebagai "Wanita Super"
oya, juga saya mau ucapin Selamat Ulang Tahun buat teman sesama blogger saya, Artika Maya,  Selamat ulang tahun ya :)
gambar dari sini

to women..be strong always
glo

April 20, 2011

[Rosie Bercerita] "Temenku yang Suka Kamu"

Senin, 17 Juli 2000
hai Rosie, hari ini hari pertama aku masuk skul baru looo...nama skul ku SLTP N 3 Depok...aku sih gak familiar sama skul ini, aku kan pengennya masuk Regina Pacis Bogor :( tapi tak apa lah :) oh iya, tadi sih uda kenalan sama 1 org teman baru, namanya Indah..eh tunggu, ada 1 lagi koq...namanya Annisa, mmm, mereka seru loo....si Annisa ini orangnya beseran, hahhaha, bolak balik deh aku nemenin dia ke toilet, tapi aku seneng looo, deket toilet kan ada ruang kesehatan, nah, disitu ada mahkluk ganteng lagi nongkrong....sempet nanya nanya sih  ke anak anak yang di situ tuh mahkluk ganteng namanya siapa.....dan aku sudah tau namanya...namanya Trisna. Dia panitia MOS juga ternyata.........kayak Harry Potter, gantengnyaaa...kacamatanya....keren dehhh....eh...dan ada 1 kakak kelas lg..namanya Budi...ni orang ngeselin bgt tau...bukan panitia MOS tapi sok2 an patroli tiap kelas gitu..huh...mending kalo sendirian, dia ke kelasnya rame rame sama geng berkicau..ribut bgt deh kelasku hari ini.

Sabtu, 22 Juli 2000
hai, tau gak..hari ini hari pertamaku ikutan ekskul PMR :) Laila temen sekelasku kemarin siang ngajakin gitu...aku ya seneng2 aja....kan ada kak Trisna juga di PMR :)) Tapi aku hari ini bolos les Inggris, hihihi....sebenernya agak berat ninggalinnya, tapi lebih kepengen kenalan sama kak Trisna tuh...hehehe, oya, kak Trisna kelasnya kelas 2-2 deket bgt sama toilet, jadi tiap Annisa maw ke toilet, aku ngikut deh, sekalian ngintip kelasnya kak Trisna, xixixixi

Rabu, 26 Juli 2000
Rosieeeeeee........aku benci rambutkuuuuuu......kenapa sih ni rambut koq kribo susah diatur gini  T.T  tadi aku jadi bahan ejekannya Trisna dan teman temannya...dan ngeselinnya lagi ada Budi kakak kelas sok cakep yang sukanya TP2 sama cewe cewe kls 1-5 kelasku..huhh...iya, Budi sama Trisna tuh satu kelas, kelas 2-2 dan Trisna, cowo cakep yang kutaksir sejak aku menginjakkan kaki di skul ini, dia ngejek rambut kribo ku :( salahku apa sih......koq tega banget ngehina aku gitu...tadinya aku lewat aku sabar sabarin dia tereak tereak "Kribo" "Gorila Kribo" tapi lama lama aku gak tahan, iya lah, bonyok kasih nama bagus bagus "Gloria" koq bisa berubah jadi "Gorila" dah gitu bawa bawa fisik pula...langsung aja aku maki maki dia, "nama gw nih pemberian bonyok gw, lu menghina gw berarti menghina bonyok gw...dan 1 hal lagi, ini rambut pemberian Tuhan, dan lu uda menghinanya, sama aja kayak lu ngentutin muka Tuhan yang uda nyiptain lu"....temennya pada ketawa-ketawa ngliat aku marah marah...cepat cepat aku lari, aku nangis, aku malu, aku takut, aku bingung, koq bisa aku marah marah sama org yang aku kagumi kayak kak Trisna? dan aku melihat si Budi duduk di pojokan kelasnya ngeliat aku kasihan..ya, mungkin memang aku perlu dikasihani.

Kamis, 27 Juli 2000
ross...kali ini aku bangga sama rambutku...well, temenku Devita nyamain diriku sama Hermione Granger (gak usah protes kalo gag setuju:)...si Hermione aja bisa kuat di olok2 mudblood lagian rambutnya kan sama "ngembangnya" sama rambutku...hehhehe.......oya, dan satu hal lagi...tadi pas istirahat, si Trisna datang ke kelas ku, nyari aku..dia mau minta maaf.. beberapa teman bilang ke aku kalo dia disuruh Budi untuk minta maaf, tapi tanpa tau itupun saat dia bilang "Maaf ya dik yang kemarin.." aku dengan mantab mengacuhkannya dan bilang "Bodo" sambil meninggalkan dia pergi, tapi aku sempat dengar teriakannya "temenku yang suka kamu, dia yang suruh aku minta maaf, kalo gak mau maafin yaudah"

gambar dari sini




........

Teman, ini sebagian dari diari Rosie yang ketemu kemarin :)) sebenarnya masih banyak lagi, tp berhubung saat itu bahasa Inggris saya masih kacau, jadi saya masih berusaha mengerti dan memahami tulisan saya sendiri jaman SMP itu :)
semoga berkenan ya :)
happy reading

April 19, 2011

Rosie and Granger (Can he read it?)

 
This is another short post :)
 
This morning, when I met my uncle (he is also my boss at the office :) I was surprise because he gave me 2 diaries book :)
 
They are Rosie and Granger :) my old diaries when I was Junior High School (anyway, I always give names to things are mine:)). Read it and I laughed because of my language inside the diary :) my love story, my untold story...I'm gonna post it later here :)
 
My uncle said when he moved to his new house, he found the diaries in the guest room. Then I remember, on 2003, I was there to spend my holiday and of course I brought my diaries :)
I just wondering , 
"can he read my diaries? (because I wrote in English) If yes, ohhh nooo, I'm starting to blush"

LOL
pict. from here


April 18, 2011

Lantai 30

kak, km kenapa? koq pagi-pagi udah marah2 di YM?
ga, gpp
kak, kalo ada masalah cerita to.
no need to worry, cha:)
km sekarang aneh ya kak, kalo gak aq sms duluan atau ngajak chat duluan ga bakal sms atau chat, kamu berubah kak
maaf cha, aq sengaja gag cerita, soalnya kupikir kamu aja banyak masalah, kalo aq cerita yang ada nambah2 in beban kamu aja
kamu ni apa sih kak? kan beban klo dibawa orang banyak bakal lebih ringan daripada kamu rasain sendiri gitu...sampe ngomel2 pagi2 di YM!

...
Namanya Daniel Atcha Berliansyah (klik namanya kalo penasaran kayak apa orangnya), aku memnaggilnya "nyo" tapi kadang2 "koh" (dua-duanya sebutan untuk saudara laki-laki dalam kebiasaan Chinese). Atcha bukan saudaraku, bukan pula adikku, bukan kakakku juga, tapi dia sudah kuanggap seperti adik, kakak, dan sahabat. Kami saling bertegur sapa pertama kali lewat dunia maya, sebuah situs jejaring sosial mempertemukan kami. Namun sebelumnya saya sudah tau siapa dia, adiknya bernama Tacha Berliansyah, bisa dibilang adiknya ini sebagai "musuh bebuyutan" adik saya di lapangan pertandingan Taekwondo. Dulu, sering sekali rasanya kami bertukar cerita pengalaman masing2. Papa yang sakit, mama yang kecelakaan, sampe papinya Atcha yang meninggal pun, saya orang pertama yang dihubunginya. Benar2 tak ada batas diantara kami kecuali urusan percintaan, mungkin itu saja yang masih privat.

...
Beberapa hari yang lalu saya merasa begitu penat di kantor. Banyak pekerjaan yang seharusnya tidak saya kerjakan dan bukan bagian dari tanggung jawab saya tapi menumpuk di meja kerja saya. Frustasi dan emosi, saya marah-marah, banyak hal lain juga yang memicu saya tuk marah-marah pagi itu. Saya tidak biasa mengungkapkan kemarahan via Facebook atau situs jejaring yang lainnya, karena saya sadar, di sana ada banyak murid-murid yang selalu setia membaca status saya. Maka YM! lah pelampiasan saya. Saya marah-marah sampai akhirnya Atcha mengirimi saya message.

...
Kak, semua masalah itu akan beda kalau kita melihat dari perspektif yang berbeda pula.
Maksudnya?
Gini kak, ada dua orang bersahabat dalam sebuah kantor berlantai 30. Yang satu bekerja di lantai 3, sedang temannya bekerja di lantai 30. Saat akan pulang, yang bekerja di lantai 30 mengajak pulang temannya yang di lantai 3 untuk pulang. Pekerja yang bekerja di lantai 3 itu melihat dari jendela kantornya dan mengatakan bahwa dia akan pulang nanti-nanti saja karena masih macet dan macetnya panjang sekali. Temannya yang di lantai 30 melihat keluar jendela dan mendapati bahwa macet hanya sampai beberapa meter dari depan kantor. Nah, gitu kak, km lihat masalahmu jangan cuma liat dari perspektifmu aja. Ada banyak pandangan lain tentang masalahmu itu, anggap aja Tuhan masih baik banget kasih kamu banyak "hadiah" supaya kamu punya banyak kemampuan menyelesaikan masalah. Semangat ya kakak cantik.
mmmmm....gitu ya? speechless aku.


...


Kata-kata Atcha benar. Tak seharusnya saya marah-marah seperti itu. Yah, lagi dan lagi saya harus belajar bersyukur, bahkan untuk hal-hal yang "tidak enak" sekalipun. Thanks Atcha (yang kemarin sampe saya merasa harus posting puisi ini karena sudah menyangka kalau saya berubah). Maaf ya :) kakakmu masih Gloria yang sama koq. 




gambar dari sini
 

April 15, 2011

...aku...



aku
aku adalah aku
aku istimewa
tak ada seorangpun yang seperti diriku

aku
aku unik
aku adalah kebanggaan
aku juga kata-kata cinta, pujian serta cacian maki
aku adalah mimpi dan angan angan

aku
aku adalah ceria di siang hari, dan kecemasan di malam hari
aku adalah cinta dan harapan, pelukan dan terkadang airmata
aku juga sapuan kuning, biru, hijau, merah, ungu, jingga, dan warna lain yang entah apa

aku
aku bersembunyi tapi tidak menutup-nutupi apapun
aku bisa mempercayai, tapi juga bisa merasa takut
aku bebas walau terkadang terpenjarakan waktu

aku 
aku adalah kawan, walau sering dianggap lawan

aku
aku adalah anak kecil yang menjelang dewasa
aku adalah diriku 
dan aku menerimanya dengan senang


gambar dari sini
















15.04.11
untuk seseorang yang sudah menganggapku berubah, 
aku masih gloria yang kau kenal


April 14, 2011

The Story Goes....

Morning all lovely reader,
Yesterday was an awful day for me :( I can't use my phone cell because it was broken :( but then I got my phone cell repaired.

I want to share something (because I haven't share it here:)
Last February, a week before Seclusion Day, there was an Ogoh Ogoh Parade in Semarang. Ogoh Ogoh are statues built for the Ngrupuk parade (click this link to see what Ogoh Ogoh are), which takes place on the eve of Nyepi or Seclusion Day in Bali. 
I went to the Parade with my boy and my besties :) I was very excited to see Ogoh Ogoh. My friend, Yehezkiel brought his camera (he is a photographer), he was curious to take pictures of the Ogoh Ogoh and the Parade. Unfortunately, there was cloudy and the rain fall. So we can't see the Ogoh Ogoh and the Parade :(

Before, while waited for the Ogoh Ogoh and the Parade (and the rain not yet come), we had a photo session :D
My boy bought a soap bubble for us to play with and here are the photos (my friend just finish to edited the photos last two days), enjoy.


All photos taken and edited by Yehezkiel Caesar Putra  
just click to the name if you want to contact him to have your photo session :)

fyi, those pictures are not my pre wedding photos (because some friends told me so), 
those are "Narsis Photos" of me.  
And I haven't thinking of married yet 
LOL :D



cheer y'
glo

April 13, 2011

Terimakasih dan Handphone yang Belajar Berenang

Pagii semuanya,
Ada seorang reader saya bertanya "Glo, why don't you use your English for last posts?"
Jadi, ada yang bertanya2, karena dulu awal bikin blog niat saya menulis pakai bahasa Inggris biar gag malu2in lulusan sastra Inggris tapi lupa karena jarang dipakai di kantor. Well, jawaban saya sederhana, "Sementara ini saya sedang nyaman menggunakan bahasa Indonesia, rasanya ada beberapa kata yang tidak cukup mewakili perasaan saya saat menulis jika menggunakan Bahasa Inggris, jadi untuk beberapa postingan saya akan menggunakan bahasa Indonesia".

Go straight to the topic, kemarin siang saya dikejutkan dengan sms mama
mama : "Put, barusan ada tukang pos ke rumah, nganter kiriman buat kamu"
saya : "dari mba Tarlen ya ma?"
mama : "gak tau nih, gak jelas, gak ada namanya, cuma ada tulisan buat kamu trus ada prangko 3000 nya sama cap vitar2 gitu ngga tau mama. Dibuka ya? mama penasaran."
saya : "oh, vitarlenology ma? iya ma, itu dari mba Tarlen. Jgn to ma, tunggu aq pulang sik."
mama : "weh...wes kadung ta buka Put."
saya : "yah, mama :("

Jadi siang itu saya dapat kiriman hadiah dari mba Tarlen, waktu itu mba Tarlen mau ulang tahun, lalu ngadain giveaway, sepuluh pemenangnya bakal dpt notes handmade yang keren banget :)
Saya waktu itu hanya iseng ikutan, karena biasanya saya gak pernah beruntung dapet kayak gitu-gituan. Tapi kenyataan berkata lain, saat saya lose hope, ada postingan seperti ini di blognya mba Tarlen. Saya jadi salah satu dari 10 yang beruntung, waw, senang banget deh baca postingannya. Tanpa ba bi bu, saya kirim alamat rumah saya via email ke mba Tarlen, dan yang ditunggu-tunggu datang juga kemarin siang.

Rasanya bakat keisengan saya menurun dari mama, karena rupanya lagi-lagi mama iseng boongin saya ;)
Sesampainya saya di rumah, amplop kiriman dari mba Tarlen masih terbungkus rapi. I took some pictures of it actually by my handphone. Rencananya foto2nya maw saya pajang barengan sama postingan saya ini.

Tapi sial banget, belum sempat saya pindahin file dari handphone ke PC, handphone saya semalam "belajar berenang". Jadi, semalam, karena mama sakit (mual), saya tidur menemani mama yang di sebelahnya ada ember berisi air kalau mama mau muntah tengah malam. Hape saya selalu ada dibawah bantal saat saya tidur, dan sialnya Hape itu tersenggol tangan adik saya yang cowo saat sedang mencari hapenya yang tertinggal di bawah bantal saya. jadilah hape saya jatuh, lompat indah masuk ke dalam ember yang berisi air (untung mama belum muntah saat itu). Karena Hape saya berstatus "masih belajar berenang" jadi lah sekarang dia "opname" :( dan saya tidak jadi pasang foto-foto notes dari mba Tarlen.



Sebagai gantinya, saya mau pasang banner aja, Craft for Humanity. Ini blog yang kemarin saya follow. Untuk sementara rasanya saya belum bisa bergabung buat art n craft karena masih sibuk-sibuknya :) jadi saya promosiin aja dulu disini. Cukup klik gambarnya, lalu bergabung disana ya :)


Have a nice day :)
glo

April 12, 2011

Beranjak Dewasa

guk...guk...guk....
begitu Rocky selalu menyapa kegirangan ketika aku pulang kantor.
...

Namanya Rocky. Rocky lahir pada tanggal 10 Juli 2010 (usianya sekarang sudah 9 bulan 2 hari).
Waktu itu ada teman mama yang menanyakan apakah mama mau merawat anak anjing yang baru saja lahir, mama dengan senang hati datang ke rumah temannya dan memilih DUA ekor anak anjing.
yang coklat kuberi nama Pocky, yang putih adalah Rocky
Saya kaget bahwa ternyata mama membawa pulang DUA anak anjing (padahal kayaknya satu aja bakal repot bgt). Ternyata yang punya anjing itu memang meminta mama untuk mengambil DUA, awalnya saya pikir baik banget ni orang, ternyata ni DUA anjing adalah "PRODUK GAGAL" dan tidak bisa dijual (induknya seekor anjing kampung, sedang "bapaknya" adalah seekor anjing tekel).
Karena awalnya saya hanya menyiapkan satu nama yaitu "Pocky" tapi mama membawa dua, jadi saya pikir cepat untuk menamai yang jantan (putih) Rocky, untuk diketahui bahwa "Pocky" adalah anjing betina.

Awalnya menyenangkan. memelihara dua anjing yang lucu-lucu ini.
ini Rocky waktu masih bayi
 Tapi setelah dipikir-pikir, kami memutuskan untuk memberikan Pocky ke orang lain. Waktu itu sempat bingung, dikasih ke siapa si Pocky centil ini (bener deh, centilnya gak ketulungan). Lalu ada teman baik saya namanya Santa, si Santa ini dengan senang hati menawarkan diri untuk merawat Pocky :)

Saya seneng banget karena saya kenal betul "calon ibu" nya Pocky, Santa, jadi saya relakan deh Pocky dibawa pulang Santa. Beberapa hari tanpa Pocky, si Rocky murung banget, diem aja, diajak bercanda gak mau, dikasih makan ga dimakan sampe2 harus saya suapin dulu baru mau makan. ckckckck.

Rocky saya rawat sebaik baiknya, kasih makan, rutin memandikan seminggu sekali (ini jadi sesi favoritnya looo, dimandikan+dipijat). Beberapa "tragedi" sudah kami lalui (untuk melihat tragedinya klik disini dan disini). Rasanya Rocky sudah seperti "anak" buat saya, perasaan yang sama yang dirasakan maya. Jadi kalau Rocky sakit, saya pasti tahu, begitu sebaliknya, Rocky akan pasang wajah terimutnya jika melihat saya sedang murung.

Oke, jadi begini, beberapa hari yang lalu, saya ketemu sahabat saya si Santa itu, lalu 
Saya : San, kata mami mu Pocky udah menstruasi ya? Wehh, dijaga loo, jangan sampe masuk pergaulan bebas, nanti hamil gak ada bapaknya.
Santa : Iya, hahahahahha, kamu koq heboh men to Pocky menstruasi?
Saya : Lah ini kan kabar gembira, kemaren mama ku malah sempat berpikir, apakah Rocky sudah mimpi basah juga ya?

Itu sekilas pembicaraan kami saat ketemu, intinya si Pocky sudah masuk tahap usia yang dibilang dewasa.
jadi teringat lagunya Sheila on 7 yang judulnya Perhaikan Rani (kalau lupa lagunya kayak apa, klik link ini), saya memandikan Rocky sambil bernyanyi:

Beranjak dewasa Rocky ku kecil yang imut....
Rocky yang sudah beranjak dewasa :D



April 11, 2011

Di Balik "Kesalahan"

Tak pernah akan ada Sabeum Gloria
Jika dulu aku ngotot masuk PMR

Tak akan pernah ada Miss Glo
Jika ku dulu berkeras ingin jadi dokter

Tak pernah akan ada g.l.o.r.i.l.i.c.i.o.u.s
jika ku terus berkata "aku tak sempat menulis"

Tak akan pernah kurasa peluk dukungan sahabat
Jika aku tak pernah menangis butuh dukungan

Tak akan pernah ada Yosafat dalam 4 tahun terakhirku
Jika dulu aku memaksa kuliah di Jogja

Tak akan pernah kurasa hangatnya kumpul keluarga
Jika detik menemani papa dan mama menjadi berharga ketika mereka sakit

Tak akan pernah ada kedewasaan
Jika aku terus dimanja oleh keadaan

Tak pernah aku berusaha untuk bangkit
jika aku tak terpuruk seperti ini
...

gambar diambil dari sini

Balajar bersyukur menikmati yang Tuhan beri dalam hidupku


glo

April 10, 2011

Dreaming of . . . .

Saat itu pikiran saya sedang penuh, banyak hal berputar dalam otak ini, seakan belum bosan membuat saya terus berpikir. Saya tidak sadar hingga sebuah suara muncul dalam indera pendengaran saya. Suara yang lama sekali rasanya tak pernah saya dengar, suara yang selalu saya kagumi, karena selalu berhasil membuat saya merasa tentram. Suara yang membawa saya ke dalam memori di masa silam.

...

"Pa, Putri mau itu pa," sorakku manja menunjuk sebuah alat musik di dalam sebuah orchestra di televisi. Papa dulu bekerja  sebagai sound engineer, rasanya sudah biasa bagi telingaku bertemu dengan suara musik yang indah nan merdu. "Yang mana?" papa menanyaiku. "Yang itu pa, yang di taruh di leher,"pintaku memohon. Saat itu saya hanya seorang anak kecil, belum tahu apa nama benda itu, tapi saya suka suaranya, tidak bosan rasanya mendengar suaranya, meski menurut beberapa orang, suara itu tidak dapat berdiri sendiri, harus ada temannya. "Oh, biola?" tanya papa. "iya yang itu pa, yang tangan kanannya pegang tangkai untuk di gosok ke benda yang di leher," lanjutku lagi. "Iya, itu namanya biola," kata papa memberitahuku, dan "di rumah eyang kakung ada biola Put, nanti kalau kita ke sana kita ambil biolanya ya," lanjut papa sambil tersenyum.
Aku senang sekali akan janji papa saat itu. Tak berhenti menatap biola yang sedang dimainkan dalam pagelaran musik itu. "Biola," kataku dalam hati mengingat-ingat nama benda itu.
...
"Pa, papa," rengekku manja, "papa bilang dong sama eyang kalau biolanya mau kita ambil, kita kan besok sudah pulang pa."
"Iya, nanti papa yang bilang ya."

...

Sampai saat ini, saat eyang sudah tiada pun, belum pernah sekalipun saya menyentuh biola. "Hilang!" begitu papa selalu bilang jika saya sudah merengek meminta biola di rumah eyang. 
Dan siang ini, saya melihat lagi benda itu, dekat di depan mata saya, seorang pemain musik di Gereja sedang memainkannya. saya tertegun melihat biola itu. Sebuah impian masa kecil, rengekan anak manja yang sampai sekarang belum terwujud. Lalu terbayang papa. Papa yang saat ini sedang mengidap penyakit kanker. Kanker Darah yang menurut dokter, harus memulai therapy tahap 2 nya, atau sekitar 6 bulan lagi.
6 bulan bukanlah angka yang sedikit. 6 bulan yang lalu sudah dilalui papa dengan menyakitkan. Kini harus ditambah 6 bulan lagi, sungguh vonis yang ingin saya ingkari, bahkan saya berharap ini semua hanya mimpi. Mimpi, sama seperti mimpi seorang anak kecil untuk dapat memainkan sebuah biola .

gambar diambil dari sini


...

10 April 2011
Putri sayang papa

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...